Analisis Rasio Likuiditas Pada Pt Indo Tambangraya Megah Tbk

Main Article Content

Wella Gustria Winda
Resti Dea Monika

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja perusahaan yang hasilnya digunakan untuk merancang rencana bisnis, mengevaluasi manajemen, dan kinerja perusahaan pada PT. Indo Tambangraya Megah, Tbk tahun 2016 sampai 2019, berdasarkan rasio likuiditas. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif, dengan menggunakan data sekunder berupa data- data laporan keuangan dari PT. Indo Tambangraya Megah, Tbk dalam bentuk laporan keuangan, dan menggunakan teknik analisis data rasio likuiditas. Hasil penelitian ini adalah: (1) Rasio lancar PT. Indo Tambangraya Megah, Tbk tahun 2016-2019 termasuk dalam kriteria baik (likuid) karena berada di atas nilai 100%. (2) Rasio cepat PT. Indo Tambangraya Megah, Tbk tahun 2016-2019 termasuk dalam kriteria baik (likuid) karena berada di atas nilai 100%, (3) Rasio kas atas aktiva lancar PT. Indo Tambangraya Megah, Tbk tahun 2016-2019 berfluktuasi dan termasuk tidak cukup sehat karena berada pada nilai dibawah 100%. (4) Rasio kas atas utang lancar PT. Indo Tambangraya Megah, Tbk tahun 2016-2019 berfluktuasi yang cukup signifikan, ditahun 2016 dan 2017 perusahaan berada dalam keadaan sehat (likuid) yaitu diatas 100% sedangkan ditahun 2018 dan 2019 perusahaan dalam keadaan tidak sehat (ilikuid), yaitu dibawah 100%. (5) Rasio aktiva lancar pada total aktiva PT. Indo Tambangraya Megah, Tbk tahun 2016-2019 berfluktuasi dan termasuk tidak cukup sehat karena berada pada nilai dibawah 100%. (6) Rasio aktiva lancar pada utang jangka Panjang PT. Indo Tambangraya Megah, Tbk tahun 2016-2019 termasuk dalam kriteria baik (likuid) karena berada di atas nilai 100%.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Wella Gustria Winda, & Resti Dea Monika. (2022). Analisis Rasio Likuiditas Pada Pt Indo Tambangraya Megah Tbk. EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi, 2(1), 55–59. https://doi.org/10.56799/ekoma.v2i1.1035
Section
Articles