Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Minat Mahasiswa Kota Medan dalam Menjadi Nasabah Bank Syariah

Main Article Content

Muhammad Irawan Pratama
Ira Murni
Chairina Chairina

Abstract

Bank syariah merupakan bank yang dikenal sebagai lembaga keuangan yang sesuai dengan syariah, mengacu pada transaksi keuangan atau perbankan yang sesuai dengan Syariah (hukum Islam). Dua prinsip dasarnya perbankan syariah adalah bagi hasil dan larangan membebankan dan membayar bunga oleh pemberi pinjaman dan investor. Tujuan dalam penelitian ini ialah untuk mengetahui apa saja yang menjadi faktor dalam mempengaruhi minat mahasiswa Kota Medan untuk menjadi nasabah bank syariah, serta agar mengetahui juga apa yang menjadi masalah mahasiswa dengan tidak menggunakan bank syariah. Hasil penelitian ini menunjukkan masih sedikit mahasiswa yang menggunakan bank syariah untuk menabung atau hal yang lainnya, karena sebagian besar dari mereka masih menggunakan bank konvensional dikarenakan yang paling banyak mempengaruhi ialah belum banyaknya pengetahuan tentang pentingnya menggunakan bank syariah bagi yang beragama muslim.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Muhammad Irawan Pratama, Ira Murni, & Chairina, C. (2022). Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Minat Mahasiswa Kota Medan dalam Menjadi Nasabah Bank Syariah. EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi, 2(1), 172–177. https://doi.org/10.56799/ekoma.v2i1.1205
Section
Articles