Analisis Teori Multifaktor Terhadap Tindak Pidana Kekerasan Dalam Status Pacaran (Abusive Relationship)

Authors

  • Viriza Nailil Husna Awaly
  • Alifatul Istikhomah UIN Sunan Ampel
  • Eva Nabilla

DOI:

https://doi.org/10.56799/jim.v2i7.1820

Abstract

Artikel ini membahas mengenai tindak pidana kekerasan dalam status pacaran yang di analisis menggunakan teori dalam kriminologi. Mengenai kasus kekerasan yang marak terjadi saat ini, yang terjadi di kalangan anak muda yang sedang menjalin hubungan yaitu pacaran . Seringkali yang menjadi korban kekerasan dalam pacaran adalah perempuan, dikarenakan anggapan masyarakat bahwa wanita lemah dan tidak berdaya membuat wanita sering diperlakukan tidak sepatutnya. Padahal anggapan itu tidak sepenuhnya benar. Kekersan yang dilakukan laki-laki dapat berupa kekerasan fisik seperti pelecehan, pemukulan, tendangan, cekikan, atau kekerasan yang berupa kekerasan psikoloi yang menyebabkan tekanan kejiwaan pada pihak perempuan (korban).

Dari sudut pandang Kriminologi, yaitu sebuah ilmu yang mempelajari tentang kejahatan. Ilmu kriminologi mengkaji bagaimana suatu kejahatan itu terjadi atau sebab orang melakukan kejahatan. Kejahatan yang dilakukan seseorang dapat timbul kapan saja, dimana saja, dan siapa saja tanpa membedakan gender. Dalam kriminologi terdapat berbagai macam teori yang mempelajari penyebab-penyebab seseorang melakukan kejahatan. salah satu dari teori tersebut adalan teori multifaktor, menurut teori ini penyebab dilakukannya kejahatan tidak hanya dikarenakan oleh satu faktor saja. Adanya faktor-faktor lain yang dapat menyebabkan dilakukannya kejahata tersebut.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-06-06

How to Cite

Awaly, V. N. H., Istikhomah, A., & Nabilla, E. (2023). Analisis Teori Multifaktor Terhadap Tindak Pidana Kekerasan Dalam Status Pacaran (Abusive Relationship). ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin, 2(7), 3086–3100. https://doi.org/10.56799/jim.v2i7.1820

Issue

Section

Articles