Hubungan Kualitas Tidur Dengan Tekanan Darah Mahasiswa Fisioterapi di Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

Authors

  • Ni Putu Candra Manika Sari Universitas Udayana
  • I Made Niko Winaya Universitas Udayana
  • I Putu Gede Adiatmika Universitas Udayana

DOI:

https://doi.org/10.56799/jim.v2i7.1782

Abstract

Seiring berjalannya waktu banyak seseorang yang mengalami kualitas tidur yang menurun diakibatkan kegiatan yang padat. Individu dengan kualitas tidur kurang baik menyebabkan kondisi tubuh menjadi tidak sehat dan mengalami masalah pada tidur seperti insomnia, dan permasalahan lainnya, seperti perubahan tekanan darah. Tujuan dari penelitian untuk mengetahui hubungan kualitas tidur dengan tekanan darah mahasiswa fisioterapi di Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. Metode penelitian menggunakan uji spearman untuk menganalisis data. Penelitian dilakukan secara daring dan luring. Teknik sampling menggunakan total sampling berjumlah 52 orang. Hasil penelitian kualitas tidur dengan tekanan darah didapatkan sampel penelitian kualitas tidur buruk terdapat 47 orang sebesar 90,4% dan kualitas tidur baik 9,6%. Berdasarkan tekanan darah normal 46 orang dengan 88,5% dan pre hipertensi 6 orang dengan 11,5% melalui uji spearmen nilai sistolik p = 0,004 dan nilai diastolic p = 0,005 dan nilai r pada hubungan kualitas tidur dengan tekanan darah sistolik ada 0,394 sedangkan nilai r pada kualitas tidur dengan tekanan darah diastolic adalah 0,385. Dari simpulan diatas maka Hasil penelitian menunjukan ada hubungan kualitas tidur dengan tekanan darah mahasiswa fisioterapi di Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-05-31

How to Cite

Ni Putu Candra Manika Sari, I Made Niko Winaya, & I Putu Gede Adiatmika. (2023). Hubungan Kualitas Tidur Dengan Tekanan Darah Mahasiswa Fisioterapi di Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin, 2(7), 2950–2955. https://doi.org/10.56799/jim.v2i7.1782

Issue

Section

Articles